-->

HUT RI ke-72, Bukan Cuma Kerja Bersama, Pemerintah juga Tekankan Hal Ini

HUT RI ke-72, Bukan Cuma Kerja Bersama, Pemerintah juga Tekankan Hal Ini

Lomba Masak Ikan - HUT Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus Tahun 2017 bukan hanya menggaungkan semboyan "Kerja Bersama". Pemerintah juga mengajak masyarakat untuk rajin mengkonsumsi Ikan.

Melalui Perayaan Festival Ikan dan Lomba Masak Ikan Nusantara yang bertajuk "Rayakan Keragaman Kuliner Tanah Air dengan Sentuhan Modern, yang akan digelar untuk memeriahkan HUT RI ke-72, Kepala Staf Presiden Teten Masduki, dalam siaran pers di Grand Indonesia, seperti dilansir oleh  infopublik.id, Kamis (10/8), menyebutkan kegiatan tersebut sebagai upaya Pemerintah agar masyarakat Indonesia lebih gemar makan ikan.

Selain itu kegiatan ini juga sebagai penggerak masyarakat agar hidup sehat dengan rajin mengkonsumsi ikan yang disebut "Gemarikan" ( Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan).

Dari data yang juga dikutip dari infopublik.id disebutkan bahwa selama ini orang Indonesia umumnya selama perkapita masih mengkonsumsi sebanyak 32 kilogram saja dibanding dengan yang ditargetkan sebanyak 54 kilogram perkapitanya pada tahun 2019.

Selama ini orang indonesia lebih suka makan daging ketimbang Ikan, padahal daging lebih mahal daripada Ikan yang murah dan juga lebih sehat.

Untuk diketahui:

Kegiatan Perayaan Festival Ikan dan Lomba Masak Ikan Nusantara ini merupakan kerjasama Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Kantor Staf Presiden (KSP) dan Kementerian Pariwisata (Kemenpar) bekerjasama dengan Femina Grup.

Referensi: infopublik.id

ARTIKEL YD9RSG LAINNYA

BAGIKAN ARTIKEL!

BERI KOMENTAR!
SEMBUNYIKAN KOMENTAR

Disqus Comments