-->

Bingung Jalani HOBI, Yang Mana Harus Di Dahulukan?

Bingung Jalani HOBI, Yang Mana Harus Di Dahulukan?

SIERAGOLF.COM - Sebagian Amatir Radio umumnya memiliki satu pekerjaan tetap sebagai biaya untuk menjalani hobinya, dengan kata lain karena hobi itu mahal, maka perlu biaya untuk memenuhi hobinya. Ya Seorang Amatir radio itu perlu Radio Transceiver yang setidaknya dengan harga termurah 600 ribu rupiah, yaitu segenggam Handy Talky untuk memulai hobinya. Dan untuk memperluas jangkauan komunikasi Dia perlu Upgrade perangkat Radio-nya ke tingkat yang lebih tinggi, yaitu Radio Transceiver. Saya yakin diantara anda para pemula seperti saya banyak yang belum memiliki transceiver/ Radio RIG. Jika lebih lagi mau untuk menjangkau seluruh dunia dan mengejar DX AWARD maka Anda memerlukan perangkat HF yang lebih mahal lagi.

Lalu bagaimana keseharian para Amatir? Saya rasa Anda bisa menjawabnya. Setiap kita memiliki profesi yang berbeda. Saya sendiri adalah pedagang. Anda mungkin saja PNS, atau Karyawan dan atau Sopir. Namun itu bukan masalah. Pada dasarnya Hobi ini bisa dilakukan sambil lalu, Sambil Jaga KIOS Anda bisa ber-QSO saat sepi, Sambil mengemudi Anda bisa juga membuat QSO, Namun mungkin bagi PNS ini agak terasa sulit, dan harus menunggu pulang kerja, Tapi saya pernah mendapati Jika PNS juga banyak yang membawa perangkat HT ke kantornya.

Namun, Apakah HOBI itu menjadi utama? Ini kembali kepada Anda masing-masing juga. Terkadang ada seorang amatir radio yang terhambat menjalani hobinya karena ISTRI, Heheh... Apakah Anda salah satunya?.. ehm tidak perlu dijawab.

Seharusnya memang seorang Amatir tidak mengabaikan keluarganya karena kecintaannya pada HOBI, Dahulukan keluarga Baru HOBI Anda. Jika Anda ingin ke Pertemuan atau suatu acara kumpul bareng rekan- setidaknya Keluarga Anda sudah mengizinkannya. Hal ini ada pada KODE ETIK AMATIR RADIO. Bagi Anda Pemula seperti saya baikya memang harus lebih paham makna Kode Etik sebelum melangkah lebih jauh tentang AMATIR. Keluarga dahulukan sebelum HOBI.

Baik, Ini hanya sekedar pengalaman saja,  Semoga Anda dalam menjalani kehidupan sebagai Amatir selalu sesuai jalur kode etik. Jika itu sudah dilakukan dengan benar, Anda bisa melakukan ke jenjang yang lebih tinggi, seperti pemahaman tentang elektronik dan cara-cara seputar radio yang tentunya belajar dari senior Anda, Semoga Anda mendapatkan SENIOR yang tidak pelit ILMU. SALAM 73.

Sekedar Goresan #AKHIRPEKAN

ARTIKEL YD9RSG LAINNYA

BAGIKAN ARTIKEL!

BERI KOMENTAR!
SEMBUNYIKAN KOMENTAR

Disqus Comments